Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang
Judul : Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang
link : Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang
Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang
Wisata Alam, Camping dan yang paling Favorit di Bandung , Wisata Gunung Putri Lembang
Inilah tempat wanawisat yang kian hari kian digemari para pendaki gunung dan penjelajah alam. Namanya juga semakin ngehits dengan banyaknya yang posting di media sosial terutama instagram.
Bagaimana akses rute menuju gunung putri?
Tempat wisata yang selain menyajikan suasana dan pemandangan alam di ketinggian ini juga aksesnya terbilang lumayan mudah untuk dijangkau. Untuk menuju puncak tertinggi tak perlu ekstra tenaga, dimana untuk mencapai puncaknya hanya diperlukan lama perjalanan hanya kurang dari setengah jam saja loh.
Maka tak heran kalau tak sedikit kaum muda yang datang ke tempat ini touring menggunakan motor ataupun juga ada yang sengaja menggunakan motor trail untuk menerabas perbukitan. Untuk jalur offroad sendiri juga tentunya terpisah dengan area kemping sehingga tidak akan mengganggu pengunjung lain. L
Sajian Wisata Alam yang ada di Gunung Putri
Gunung Putri atau yang dikenal dengan Geger Bintang Matahari karena terkenal dengan keindahan gemerlap lampu malam bagaikan bintang ini memiliki ketinggian 1.587 mdpl.
Tempat wisata ini sangatlah cocok dugunakan untuk berkemah ria dan menjadi area pandang untuk melihat gemerlap kota Bandung dari ketinggian. Di titik tertinggi di Gunung Putri, pengunjung bisa melihat Gunung Bukit Tunggul yang menjulang di bagian timur. Terlihat pula gunung Manglayang, Gede Pangrango, gn. Ciremai, gn. Cikurai, Gunung Tilu. Juga terlihat pemandangan Gunung Rakutak yang terlihat samar di selatan. Sementara di Barat, Gunung Tangkubanparahu terlihat gagah bersebelahan dengan Gunung Burangrang.
Spot berfoto paling bagus
Bagi yang senang memotret, panorama alam Lembang yang terlihat dari ketinggian bisa diabadikan. Pengunjung bisa memotret keindahan alam pegunungan Bandung utara; juga bisa menyaksikan dan berfoto ria dengan keindahan terbit matahari; menikmati keindahan bintang-bintang yang bertaburan pada malam hari.
Spot yang pas untuk menyaksikan taburan bintang di malam hari juga bisa di Puncak Tugu yang merupakan titik tertinggi di kawasan Gunung Putri. Berwisata di ketinggian Gunung Putri sangat cocok kalau dinikmati bersama bareng keluarga, sahabat dan teman-teman.
Segi Keamanan
Untuk keamanan dan kenyamanan, para pemuda Karang Taruna yang ada disana siap menjaga pengunjung secara bergiliran.
Buat kamu yang mau menyepi sejenak, sambil menikmati kopi atau teh hangat di depan tenda, juga bisa menyaksikan keindahan hamparan Bandung yang ada di bawah. Bagi yang ingin sekedar jalan-jalan sambil belajar memotret, di sebelah utara Gunung Putri terhampar luas hutan pinus dengan pohon-pohonnya yang berbentuk unik seperti bengkokan bahkan melengkung.
Pengunjungnya juga dapat bersantai dengan menggunakan tempat tidur gantung (hammock). Spot lainnya, ada pula benteng peninggalan Belanda yang dibangun pada 1913.
Jalur dan rute menuju Gunung Putri
1. Memakai kendaraan Pribadi
Bila menggunakan kendaraan pribadi, bisa melalui:
□ Jalur Jalan Setiabudhi (Ledeng) - Lembang - Gunung Putri
□ Jalur Ciumbuleuit - Punclut - Lembang - Gunung Putri
□ Jalur Dago - kiri ke arah Punclut - Cijeruk- Lembang - Gunung Putri
Dari perempetana Alun-alun Lembang/Pasar Lembang ambil kiri ke arah Gunung Tangkuban Parahu. Perjalanan tidak jauh, hanya sekitar 2,5 km melewati Hotel Panorama Lembang dan Grand Paradise Hotel, setelah belokan, di sebelah kiri sebelum jalan menukik/Hotel Puteri Gunung, lihat di kiri ada Jalan Gunung Putri kemudian masuk Kampung Gunung Putri, Lembang. Untuk yang bawa kendaraan pribadi bisa memarkirnya di pos penjagaan/pos tiket.
2. Dengan Naik Angkutan Umum
Bagi yang tidak bawa kendaraan bisa naik angkot/DAMRI. Bila dari Terminal Cicaheum naik angkot Cicaheum-Ledeng dan dari Leuwipanjang bisa naik bus DAMRI Leuwipanjang - Ledeng. Dari Ledeng naik angkot Stasiun - Lembang / Ciroyom Lembang / bus umum ke Subang/Indramayu. Jika berhentai di Lembang, lanjut naik angkot Lembang - Cikole (warna kuning) atau bisa naik ojek.
Harga Tiket masuk /Retribusi Gunung Putri Lembang
□ Tiket masuk: Rp7.500
□ Retribusi berkemah: Rp17.500
* Harga bisa berubah sewaku-waktu
Bandung not just a city.
It's a home,
It's a story,
It's a history.
This is bandung 😍😍
.
Photo credit by @orie.ceria
Loc : Gn. Putri, Lembang
Demikianlah Artikel Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang
Sekianlah artikel Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Indahnya Malam di Gunung Putri, Lembang dengan alamat link https://cheatterbaru2.blogspot.com/2017/03/indahnya-malam-di-gunung-putri-lembang.html